Source: Pinterest
Bosan dengan rasa indomie kuah Anda yang begitu-begitu saja? Yuk level up indomie ayam bawang yang biasa saja menjadi ramen kental yang gurih dan lezat. Dengan perasan jeruk limau yang segar dan santan gurih yang creamy membuat indomie Anda akan semakin menggugah selera. Intip resepnya di bawah ini yuk!
Bahan:
- 1 bungkus mie instan rasa ayam bawang
- 300 ml air
- 1 butir telur
- 3 buah cabai rawit (opsional)
- Cabai bubuk secukupnya
- 1 sdm santan instan
- 1/2 sdm margarin
- 1 buah jeruk limau
Cara Pembuatan:
- Masak mie instan seperti biasa menggunakan air.
- Saat mie sudah setengah matang, tambahkan telur perlahan agar tidak pecah.
- Dalam mangkok, iris cabai rawit. Tuangkan sedikit air panas rebusan air. Tekan cabai agar keluar airnya untuk menambah cita rasa.
- Tambahkan bumbu ke dalam mangkok. Angkat mie dan telur, tuangkan ke dalam mangkok.
- Tambahkan santan instan, aduk rata.
- Beri margarin. Aduk kembali hingga merata.
- Anda bisa menambahkan toping lainnya sesuai selera.
- Beri perasan jeruk limau sebelum disantap.
- Indomie ramen siap disantap.