Source: Pinterest
Bagi Anda yang menyukai kue pasar, tentunya Anda sudah tidak asing dengan dadar gulung. Kuliner yang memiliki cirikhasnya dengan warna hijau ini memiliki citarasa manis serta gurih yang terkombinasi sangat cocok saat menyentuh lidah.
Namun ternyata menbuat dadar gulung terbilang cukup sederhana loh sobat glamours! Bahan-bahan yang diperlukan juga pun cukup simpel. Yuk, simak langkah-langkah membuat dadar gulung di bawah ini!
Bahan-bahan:
- 250 gram tepung terigu
- 1/2 buah kelapa parut
- 125 gram gula merah
- Pewarna makanan secukupnya
- Air
- Garam secukupnya
Cara Pembuatan:
- Masak gula merah dengan air hingga larut.
- Setelah air gula jadi, masukan parutan kelapa. Pakailah kelapa yang masih muda agar rasanya lebih gurih. Aduk kelapa dalam larutan hingga kering.
- Setelah matang, diamkan parutan kelapa dalam suhu ruang.
- Untuk membuat adonan luaran, campurkan tepung terigu dengan 600ml air. Aduk hingga tercampur dan pastikan jangan sampai ada yang bergerindil. Jadi, untuk menghindarinya lebih baik disaring dulu sebelum dicampur dengan air.
- Campurkan adonan tepung dengan pewarna secukupnya. Masukan sekitar 2-3 tetes sudah cukup. Aduk rata.
- Panaskan teflon anti lengket. Masak adonan, ukuran sesuai selera. Bisa menggunakan sendok sayur atau yang lain. Jangan biarkan adonan pada teflon kering, kalau bisa teksturnya masih elastis dan lembek. Selesaikan hingga adonan habis.
- Setelah adonan matang, lakukan pengisian dengan kelapa parut yang sudah dibuat sebelumnya. Caranya dengan membubuhkan kelapa di permukaan adonan dan diratakan.
- Lipat adonan seperti melipat lumpia atau risol. Selesaikan semua adonan.
- Dadar gulung siap disajikan.
- Mudan bukan? Dadar gulung ini termasuk makanan yang manis-gurih, sangat cocok bila disandingkan dengan teh atau kopi hangat sebagai teman. Jadi, selamat mencoba!