Resep Cumi Asin Sambal Hijau

Source: Unsplash.com


Salah satu hidangan seafood yang menjadi favorit banyak orang adalah cumi asin. Bagaimana tidak, cumi asin memiliki rasa yang gurih terlebih jika dipadukan dengan olahan cabai hijau yang menggugah selera jika konsumsi dengan nasi hangat.

Dengan resep yang lezat, Anda sudah bisa menikmati olahan seafood rasa hidangan bintang lima! Yuk intip resepnya!

Bahan:

  • 250 gr cumi asin

  • ½ bawang bombay

  • 5 buah cabai hijau besar

  • 15 buah cabai hijau keriting

  • 5 siung bawang merah & 3 siung bawang putih

  • 1 ruas jahe & lengkuas

  • 1 sdm saus tiram

  • 4 butir tomat hijau

  • 3 lembar daun jeruk & daun salam

  • Cabai rawit sesuai selera

  • Garam, air, gula (secukupnya)

Cara pembuatan:

  1. Rendam cumi di air hangan selama 10 menit (agar tidak terlalu asin)

  2. Iris semua bumbu

  3. Tumis bawang putih, bawang merah dan bawang bombay, tambahkan daun jeruk dan daun salam. Ditambah cabai cabai hijau keriting, cabai hijau besar dan cabai rawit

  4. Setelah layu, masukkan cumi hingga rata

  5. Masukkan tomat hijau

  6. Tambahkan gula, garam, kaldu jamur dan saus tiram

  7. Tambahkan sedikit air

  8. Masukkan tomat hingga setengah matang

  9. Cumi asin cabe ijo siap disajikan

Comments